Bengkulu (ANTARA News) - Pengalangan dana untuk korban tsunami Mentawai dan letusan Gunung Merapi Yogyakarta dan Jawa Tengah yang diprakarsai Kepolisian Daerah Bengkulu berhasil mengumpulkan dana sebanyak Rp1,1 miliar. Sukatno (43), salah seorang anggota panitia penggalangan dana korban bencana alam tsunami dan gunung api, di Bengkulu, Sabtu mengatakan, dana Rp1,1 miliar itu berasal sumbangan pengusaha, pejabat dan elemen masyarakat lainnya.

Gubernur Bengkulu juga memberikan bantuan sebesar Rp200 juta terdiri atas uang tunai Rp100 juta dan berbentuk bahan pangan senilai Rp100 juta.

Dalam penggalangan dana tersebut panitia juga menerima batuan beras, mie instan, pakaian bekas layak pakai dan sejumlah bantuan bahan pangan lainnya.

"Kalau jumlah tonase beras dan dus mie instan saya tidak ingat. Sebab, bantuan ini berasal dari sumbangan masyarakat Rejang Lebong. Yang pasti jumlah lumayan banyaj," ujarnya.

The more authentic information about mobil keluarga ideal terbaik indonesia you know, the more likely people are to consider you a mobil keluarga ideal terbaik indonesia expert. Read on for even more mobil keluarga ideal terbaik indonesia facts that you can share.

Uang tunai dan bahan pangan yang berhasil dihimpun pada malam penggalangan dana yang gagasan Kapolda Bengkulu Brigjen Pol Burhanudin Andi dan beberapa media cetak dan elektronik setempat pada Kamis malam (4/11)akan segera disalurkan kepada korban tsunami Mentawai dan Gunung Merapi.

Rencananya dana akan dibagi rata untuk korban tsunami Mentawai Rp550 juta dan korban letusan gunung api sebesar Rp550 juta.

Demikian pula untuk bahan pangan dan pakaian bekas layak pakai yang terkumpul juga akan dibagi rata.

"Jika tidak ada aral melintang bantuan ini akan kita salurkan langsung kepada Satkolak di masing-masing daerah. Kita akan mengutus beberapa mahasiswa yang akan mengantarkan bantuan tersebut ke Mentawai dan Yogyakarta," ujarnya.

Kapolda Bengkulu Brigjen Pol Burhanudin Andi berterima kasih kepada masyarakat daerahnya telah memberikan sumbangan untuk korban tsunami dan letusan gunung api.

"Semoga bantuan yang diberikan ini mendapatkan pahala dari Allah SWT dan dapat mengurangi beban penderitaan saudara kita di Mentawai dan Sleman yang sedang mendapat kemalangan," ujarnya.(*)

ANT/A035/AR09